Thursday, October 2, 2008

Kukup, Ujung Paling Selatan Benua Asia

Lebaran di negeri orang, hanya teman2lah saudara kita yang sebenarnya..... Silaturahmi hanya ke rumah-rumah sebelah dalam satu asrama/apartment U8. Lucu juga sih, wong kemana-mana dah bareng masih saling kunjung-mengunjungi, ya begitulah nikmatnya lebaran.

Hari kedua langsung pergi bareng, tujuan pantai KUKUP, disanalah ujung paling selatan Benua Asia. (foto menyusul)

kita semua ada 6 mobil
1. p Bambang, istri, Intan, p Pri
2. p Qomar, istri, Tata, Akmal, Lin
3. p Muhardi, istri, Ramzi, adik
4. p Muchlis, istri, Amar, adik
5. p Adi, istri, anak
6. SUNARDI, istri, p Djur

Sehari selesai ngubek2 kukup, pantai dan hutan bakaunya, juga puas memandang pulau Tanjung Balai Karimun (Indonesia) yg amat dekat sehingga mampu mengurangi kangen tanah air (atau malah ada yg tambah kangen pengin pulang ya).

Mau pulang, eh teriakan permintaan anak2: MELAKA-MELAKA-MELAKA !!!!!
wah-wah, Melaka lagi.... siapa takut. Konvoi-lah kita ke Melaka

No comments:

Post a Comment